Peluang bisnis serbuk gergaji yang ternyata banyak manfaat

Ternyata bisnis serbuk gergaji adalah peluang usaha yang menjanjikan.

Serbuk olahan dari gergaji memiliki segudang manfaat, banyak orang yang mencari dan membutuhkan serbuk kayu hasil olahan gergaji.

Serbuk kayu hasil olahan gergaji dapat kamu olah menjadi kerajinan tangan, sebagai bahan campuran pembuatan papan, alas tidur untuk hewan, untuk produsen jadikan pupuk tanaman, dan masih banyak lagi.

Dari beberapa manfaat di atas, oleh karena itu bisnis serbuk gergaji dapat menjadi peluang berbisnis yang menjanjikan di masa sekarang.

Serbuk gergaji dapat kamu temukan di tempat pemotongan kayu, pembuatan mebel, dan pabrik-pabrik kayu lainnya.

Manfaat bisnis serbuk gergaji yang jarang orang ketahui

Usahain telah merangkum beberapa hal unik, fakta, dan keuntungan dari usaha satu ini. Berikut beberapa manfaat peluang bisnis serbuk gergaji.

#1 Memiliki harga jual yang seimbang

Serbuk gergaji memiliki harga jual yang lumayan. Biasanya penjual menjualnya per 100 gram, 500 gram, 1 kg, hingga per karung.

Harga jual serbuk gergaji kira-kira berkisar Rp30 ribu per karung 5 kg.

Selain itu, ada juga yang menjualnya dengan harga tinggi hingga Rp100 ribuan per kg.

Tergantung dengan jenis, tempat, dan kualitas serbuk gergaji yang mereka tawarkan. Sehingga bisnis serbuk gergaji ini sangat menguntungkan sekali.

#2 Mudah untuk kamu dapatkan

Di Indonesia sendiri sumber daya alam yang mendukung adanya serbuk grajen sangat banyak. Banyaknya sumber daya alam kayu di Indonesia membuktikan bahwa serbuk gergaji (grajen) sangat mudah kamu dapatkan. Apalagi kayu memiliki segudang manfaat untuk kebutuhan.

Untuk daerah luar negeri sendiri, negara penghasil kayu lainnya adalah China, Vietnam, Sri Lanka, dan Madagaskar.

Pada dasarnya, hasil dari gergaji kayu (grajen) yang sering orang sangka hanya bisa mereka bakar untuk menyalakan api, faktanya punya manfaat dan harga jual luar biasa.

#3 Banyak yang berminat membeli serbuk gergaji

Karena kegunaan serbuk gergaji sangat bermanfaat untuk berbagai keperluan. Sudah pasti banyak pabrik, pengrajin, dan usaha-usaha lain yang membutuhkan serbuk gergaji sebagai bahan-bahan campuran ataupun bahan pokok lainnya.

Fungsi bisnis serbuk gergaji (grajen) yang harus kamu tahu

Sebuk gergaji banyak diolah menjadi hasil produksi yang jauh lebih punya nilai guna. Berikut beberapa manfaat dan hasil olahan dari serbuk gergaji:

Peluang bisnis serbuk gergaji yang ternyata punya banyak manfaat
Sumber: bestoncompany

#1 Sebagai bahan campuran pembuatan mebel

Serbuk gergaji memiliki manfaat yang bagus untuk pembuatan mebel. Pabrik pembuatan mebel mencampur bahan serbuk gergaji agar biaya produksi dapat mereka tekan, harga jual lebih murah, bobot mebel menjadi lebih ringan.

Namun ada kekurangan jika bahan mebel menggunakan campuran serbuk gergaji kayu. Mebel tidak akan tahan lama, mudah lapuk, sering menimbulkan kotoran di lantai, dan mudah rapuh.

Namun kembali lagi, bagaimana pengelolahan dan finishing dari pemilik mebel itu sendiri. Ketika melakukan finishing dengan tepat, maka akan mendapat hasil terbaik seperti menggunakan kayu pada umumnya.

#2 Bahan pembuatan batako

Karena sekarang teknologi canggih, serbuk gergaji kayu bisa pula mereka pakai sebagai bahan pembuatan batako.

Walaupun ada bahan campuran tetapi hasil penelitian membuktikan bahwa batako dengan campuran grajen tak kalah kuatnya dengan batako tanpa campuran.

#3 Bahan bakar

Serbuk gergaji dapat menjadi bahan bakar pengganti untuk memasak. Karena mudah terbakar maka sangat gampang untuk membuat api dari bahan bakar tersebut.

Walaupun pada dasarnya, serbuk gergaji bisa kamu manfaatkan untuk keperluan yang lebih bernilai. Misalnya sebagai bahan bakar untuk pabrik skala menengah ke besar.

#4 Bahan pembuatan kertas

Selain kulit kayu, sekarang serbuk gergaji dapat diolah menjadi kertas. Tidak hanya sebagai bahan pembuatan kertas putih saja. Tetapi kertas daur ulang dan mereka campur dengan serbuk gergaji hasilnya akan menjadi kertas berwarna coklat dan bertekstur kasar.

Biasanya kertas daur ulang ini orang gunakan untuk kegiatan yang berhubungan dengan kerajinan tangan dan kesenian.

#5 Pembuatan casing sosis

Setiap olahan daging sosis pasti ada lapisan yang melapisi sosis. Lapisan ini biasanya berwarna krem atau pun kemerah-merahan. Lapisan itu sebenarnya terbuat dari serbuk gergaji kayu.

Walaupun begitu, tak perlu takut karena olahan serbuk kayu tersebut sudah terolah dengan sedemikian rupa, sehingga aman kamu konsumsi.

Jika kamu ingin bekerja sama dengan usahain dalam promosi produk maupun jasa, silakan hubungi kami di sini.

Itulah beberapa manfaat untuk memulai usaha bisnis. Bisnis serbuk gergaji adalah salah satu usaha yang dapat kamu coba, semoga memberikan hasil yang bermanfaat.

About Prittasari Ningrum

Check Also

Cara jual foto di internet, lumayan bisa bikin cuan

Cara jual foto di internet bisa dengan memanfaatkan berbagai situs populer yang menyediakan layanan tersebut atau bikin situs web sendiri.

One comment

  1. Ajika di berik kesemptan saya boleh kh suplai serbuk ulin.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *