
Usaha pakaian dalam merupakan usaha yang paling menjanjikan, karena usaha ini cukup besar peluangnya. Mengingat bahwa pakaian dalam merupakan salah satu kebutuhan mendasar setiap orang dalam berpakaian sehari-hari, kan? Pakaian dalam digunakan setiap orang untuk menutupi bagian keintiman, atau kebutuhan lainnya.
Supaya lebih untung, maka dari itu Anda bisa mencari supplier tangan pertama agar memperoleh harga paling murah. Dengan adanya supplier tangan pertama, hal ini tentu akan mendapat membuat Anda dapat harga beli termurah.
Jika melihat zaman dulu, ternyata banyak orang yang tidak memerlukan pakaian. Tetapi, semakin berkembangnya zaman dan banyak peristiwa kejahatan yang terjadi pada wanita serta sebagai kesehatan keintiman. Para wanita maupun pria berpikir untuk membuat penutup keintiman mereka, selain memudahkan, juga menjaga kesehatan.
Daftar isi artikel usahain
Pakaian dalam pria dan wanita

Pada era Firaun, pakaian dalam pertama kali orang membuat dan memakai pakaian dalam, bahkan penggunaannya hanya boleh untuk kaum elit, raja, ratu hingga bangsawan.
Pada zaman milenial sekarang ini, pakaian dalam menjadi salah satu produk wajib dan harus ada, oleh karenanya tak heran apabila pemasaran pakaian dalam juga menjadi pusat usaha yang tak ada habisnya. Apalagi pabrik-pabrik banyak membuat model daleman yang tak kalah menarik dari pakaian, baik itu untuk anak-anak maupun dewasa.
Pasalnya, pakaian merupakan kebutuhan sehari-hari dalam setiap orang, tidak hanya wanita yang menggunakan, melainkan para pria juga banyak memakainya.
Menggunakan pakaian dalam dapat menjaga kesehatan kulit dari radikal bebas yang disebabkan oleh cahaya matahari, juga pencegahan penyakit di area keintiman. Sementara itu, kebanyakan orang yang memakai pakaian dalam akan terasa nyaman dan aman di area keintiman mereka.
Oleh karena itu, pakaian dalam sangat dibutuhkan oleh banyaknya orang. Jadi, peluang usaha pemasaran pakaian dalam sangat berpotensi menguntungkan.
Artikel dari Usahain kali ini akan merangkum beberapa modal yang harus Anda keluarkan untuk membuka usaha pakaian dalam yang amat banyak orang memerlukannya.
Usaha pakaian dalam pria dan wanita

Karena pakaian dalam sebagai kebutuhan, maka tak begitu sulit untuk membuka usaha. Selanjutnya, Anda dapat memulainya sebagai penyetok barang maupun distributor pakaian dalam yang pabrik buat.
Jika Anda bayangkan tak terlalu sulit, meski begitu jangan Anda anggap remeh. Karena setiap pembukaan usaha ada yang namanya jatuh bangun.
Untuk memulai usaha pakaian dalam, Anda memerlukan sebuah modal usaha, modal ini untuk Anda gunakan sebagai pembelian stok barang, tempat usaha, penyiapan biaya untuk operasional usaha dan kebutuhan yang lainnya.
Pakaian dalam memiliki 4 macam jenis yaitu: pertama, dalaman anak laki-laki. kedua, dalaman anak perempuan. Ketiga, dalaman pria dewasa. Terakhir, dalaman wanita dewasa. Berikut rancangan modal yang Anda perlukan untuk membuka usaha pakaian dalam:
1. Pakaian dalam anak laki-laki
Barang | Harga |
Kaos dalam UK S | @lusin 35.000 |
Kaos dalam UK M | @lusin 40.000 |
Kaos dalam UK L | @lusin 45.000 |
Kaos dalam UK XL | @lusin 50.000 |
Kaos dalam UK XXL/XXXL | @lusin 60.000 |
Celana dalam UK S | ½ lusin 20.000 |
Celana dalam UK M | ½ lusin 25.000 |
Celana dalam UK L | ½ lusin 30.000 |
Celana dalam UK XL | ½ lusin 33.000 |
Celana dalam UK XXL/XXXL | ½ lusin 37.000 |
2. Pakaian dalam anak perempuan
Barang | Harga |
Kaos dalam UK S | @lusin 25.000 |
Kaos dalam UK M | @lusin 27.000 |
Kaos dalam UK L | @lusin 30.000 |
Kaos dalam UK XL | @lusin 33.000 |
Kaos dalam UK XXL/XXXL | @lusin 40.000 |
Celana dalam UK S | @lusin 25.000 |
Celana dalam UK M | @lusin 28.000 |
Celana dalam UK L | @lusin 32.000 |
Celana dalam UK XL | @lusin 37.000 |
Celana dalam UK XXL/XXXL | @lusin 40.000 |
3. Pakaian dalam pria dewasa
Barang | Harga |
Kaos dalam UK S | @lusin 75.000 |
Kaos dalam UK M | @lusin 80.000 |
Kaos dalam UK L | @lusin 85.000 |
Kaos dalam UK XL | @lusin 90.000 |
Kaos dalam UK XXL/XXXL | @lusin 95.500 |
Celana dalam UK S | ½ lusin 40.000 |
Celana dalam UK M | ½ lusin 45.000 |
Celana dalam UK L | ½ lusin 50.000 |
Celana dalam UK XL | ½ lusin 53.000 |
Celana dalam UK XXL/XXXL | ½ lusin 57.000 |
Boxer/celana pendek UK S | ½ lusin 80.000 |
Boxer/celana pendek UK M | ½ lusin 83.500 |
Boxer/celana pendek UK L | ½ lusin 85.500 |
Boxer/celana pendek UK XL | ½ lusin 88.000 |
Boxer/celana pendek UK XXL/XXXL | ½ lusin 95.000 |
4. Pakaian dalam wanita dewasa
Barang | Harga |
Kaos dalam UK S | @lusin 65.000 |
Kaos dalam UK M | @lusin 67.000 |
Kaos dalam UK L | @lusin 70.000 |
Kaos dalam UK XL | @lusin 73.000 |
Kaos dalam UK XXL/XXXL | @lusin 75.500 |
Celana dalam UK S | @lusin 60.000 |
Celana dalam UK M | @lusin 65.000 |
Celana dalam UK L | @lusin 70.000 |
Celana dalam UK XL | @lusin 74.000 |
Celana dalam UK XXL/XXXL | @lusin 79.500 |
Maningset UK S | @lusin 49.500 |
Maningset UK M | @lusin 53.000 |
Maningset UK L | @lusin 55.500 |
Maningset UK XL | @lusin 60.000 |
Maningset UK XXL/XXXL | @lusin 64.500 |
Bra UK S | ½ lusin 73.000 |
Bra UK M | ½ lusin 78.500 |
Bra UK L | ½ lusin 80.500 |
Bra UK XL | ½ lusin 84.000 |
Bra UK XXL/XXXL | ½ lusin 88.500 |
Jadi, kalau memerlukan tempat sewa toko harus siap-siap modal sesuai dengan tempat sewa yang sudah Anda kontrak. Ingat! Dan perlu Anda ingat bahwa, harga di atas bisa berubah sewaktu-waktu sesuai dengan pemasaran ataupun merk-merk barang.
Kelebihan dan kekurangan usaha pakaian dalam
Berikut ini beberapa kelebihan dari usaha pakaian dalam:
- Tentu saja sebagai kebutuhan dalam kehidupan sehari-hari semua orang
- Selanjutnya usaha ini berpotensi dapat keuntungan penjualan cukup besar dengan harga beli yang murah
- Selain itu, modal masih tergolong kecil
Kelemahan dalam usaha pakaian dalam, misalnya harus mampu menyiapkan diri jika barang yang Anda jual ada yang tidak laku. Karena biasannya minat pembeli berada pada model, harga dan bahan yang bagus.
Tutorial memulai usaha pakaian dalam yang mudah dan untung

Berikut ini beberapa cara untuk Anda yang ingin membuka usaha pakaian dalam:
- Pertama, siapkan niat yang yakin dalam memulai suatu usaha
- Kedua, siapkan modal terlebih dahulu dan merancang kebutuhan apa saja yang harus Anda siapkan untuk suatu usaha
- Demikian pula cari distributor yang terpercaya dan berkualitas
- Setelah menemukan barang dan kebutuhan mulailah dengan pemasaran yang kecil-kecil, seperti berjualan online terlebih dahulu.
- Singkatnya, apabila mengalami pengembangan, cobalah untuk membuat toko sendiri di tempat yang sudah Anda miliki, bisa juga berupa tempat sewaan.
- Selanjutnya, pelanggan pertama yang Anda dapat buatlah puas atas barang yang mereka beli di toko Anda.
- Dalam membuka usaha perlu juga memiliki kreativitas dalam pemasaran dan berjualan. Pasalnya, selain menjual secara offline, cobalah berjualan di media sosial.
Kesimpulannya, karena zaman milenial dan adannya virus yang menyerang, hal ini membuat banyak orang memilih solusi menggunakan handphone dalam hal apapun. Misalnya, seperti berjualan di Instagram, Facebook, maupun toko online berupa Shopee, Tokopedia, Bukalapak dan lain-lain.
Dengan begitu, Anda tidak perlu khawatir, sebab untuk memulai usaha tersebut karena usaha ini sudah pasti menjanjikan. Anda bisa juga mempelajari aset investasi jangka panjang ini, yang mana berguna untuk persiapan masa tua dari sekarang.
Itulah usaha pakaian dalam yang sangat bisa memberi peluang besar, modal yang cukup terjangkau, dan keuntungan lainnya. Untuk Anda yang ingin membuka usaha pakaian dalam atau masih ragu terkait caranya, jangan takut untuk mencoba dan menikmati usaha pakaian dalam ini.