Peluang jasa Artikel Manual di zaman digital

Kebutuhan jasa artikel manual di zaman sekarang sangat vital dan penting. Pasalnya, berbagai macam produk, brand, hingga organisasi membutuhkan konten artikel untuk website.

Kesempatan itu dilihat oleh Romafi WK, owner jasa artikel di Blitar. Mulai berpetualang di ranah digital sejak 2016. Singgah di macam-macam agensi kepenulisan artikel, hingga pada akhirnya membuat agensi kreatif miliknya sendiri.

Ada banyak hal yang perlu orang perhatikan dalam membuat artikel. Tidak sekadar menulis, tentu saja, sebab di dalam menulis membutuhkan teknis yang tepat. Beberapa teknis yang umum dan paling dasar dalam menulis artikel website misalnya.

  1. Kosa kata yang sesuai dengan KBBI, supaya tulisan lebih tampak profesional. Bayangkan kalau kamu punya brand yang tulisannya ngawur, justru menjadi sebuah permasalah baru yang menghalangi perkembangan brand milikmu.
  2. Susunan kalimat yang sesuai dengan PUEBI, teknik kepenulisan ini umumnya yang masyarakat pakai. Kamu yang suka membuat konten sendiri (tanpa menyewa jasa artikel), bisa memahami dan menerapkan PUEBI melalui tautan di atas.
  3. Optimasi artikel dengan OnPage SEO, supaya konten website bisa muncul di peringkat atas halaman pencarian Google (SERP).

Tantangan tersendiri bagi Romafi, menggabungkan antara ketiganya: kosakata yang tepat, susunan kalimat sesuai, dan melakukan optimasi OnPage SEO. Sampai menghasilkan konten yang benar-benar layak untuk dipublish.

Jasa Artikel Manual (AM) Online

ArtikelManual (AM) adalah agensi kreatif yang berfokus dalam penulisan artikel Indonesia untuk website yang sudah Romafi WK rintis sejak 2019. Sebelum membuka jasa mandiri, ia mengaku pernah bekerja di beberapa agensi kepenulisan lain.

Pernah membangun agensi yang serupa di tahun sebelumnya, 2018, dengan nama Filosofish. Namun agensi tersebut terpaksa berhenti lantaran masalah internal.

Sampai saat ini, belum ada rencana untuk mengembangkan konten artikel ke bahasa Inggris. Walaupun selalu ada pertanyaan dan permintaan dari klien langganan untuk bikin konten berbahasa asing tersebut.

Ia ingin lebih fokus ke dalam konten website bahasa Indonesia. Penulisan artikel untuk website dengan artikel ilmiah berbeda. Hal tersebut yang mendorongnya ingin terus lebih dalam menyelam untuk membuat konten berkualitas, enak dibaca, dan tentunya SEO friendly.

Artikel Manual Logo
AM Logo

Ia mengungkapkan bahwa, kalau kita membuat artikel ilmiah, di majalah misalnya. Jumlah kalimat per paragraf, jumlah kata per kalimat, yang panjang dan gendut pun tidak masalah. Sedangkan untuk website harus menggunakan paragraf pendek untuk optimasi dan keterbacaan yang baik.

Banyak pembaca website yang langsung lelah saat membaca artikel dengan paragraf panjang-panjang. Model tulisan begini, menurut pengamatannya, sudah lama media pemberitaan daring terapkan dalam tulisannya.

Contoh lainnya, penggunaan kata pasif yang harus di bawah 10% dari jumlah total kata keseluruhan. Selain kedua contoh tersebut, ada banyak aturan yang lebih kompleks dalam penulisan artikel website.

AM menyediakan jasa artikel manual yang akan mengikuti permintaan klien walaupun permintaannya aneh-aneh. Minta tambahan internal link, soft selling ke media sosial, sampai permintaan yang tidak masuk akal seperti harus selesai malam ini (seperti bikin 1.000 candi dalam 1 malam).

Namun AM siap membantu apa pun permintaan klien untuk hasil konten terbaiknya.

Awal mula membuka Jasa Artikel Manual

Romafi merupakan jebolan dari organisasi Pers Mahasiswa sewaktu kuliah (2015). Memegang posisi sebagai redaktur online selama dua tahun di sana, menjadikannya harus berkecimpung dengan urusan keredaksian setiap hari.

Mulai dari perencanaan, peliputan, koreksi, revisi, dan proses panjang lainnya hingga pada akhirnya sampai pada publikasi di website.

Selain itu, pernah magang di sebuah media nasional yang membuatnya mengerti sistem dan prosedur pembuatan konten yang tepat.

Dengan modal soft skill tersebutlah, dirinya memberanikan diri menyediakan konten artikel yang sesuai dengan KBBI dan PUEBI untuk webmaster/blogger/UMKM/organisasi yang membutuhkan.

Apa yang dibutuhkan saat memesan artikel?

Ketika ada klien yang akan menggunakan jasanya, ada beberapa hal yang harus klien tersebut siapkan.

#1 Keyword utama

Bisa klien lakukan riset baik menggunakan Google Search, keyword everywhere, MOZ, ahfreh, Google Ads, keyword planner, ubersuggest, dan lain sebagainya.

#2 Keyword turunan

Kata kunci yang relevan dengan keyword utama. Meningkatkan persentase peluang untuk ditemukan oleh mesin pencari.

#3 Judul artikel

Siapkan judul antara 7 sampai 9 kata, usahakan judul mengandung keyword utama di bagian depan supaya lebih optimal.

NB: Namun, kalau kamu tidak sempat menyiapkan semua itu. Tidak punya waktu riset, tidak paham keyword utama dan turunan, kesulitan membikin judul. Cukup siapkan TEMA artikel saja, AM akan bekerja dengan cepat memberikan hasil riset untuk kamu review.

Alamat dan Lokasi Redaksi AM Online

Agensi jasa Artikel Manual (AM) saat ini berlokasi di kantor Jalan Serayu, Desa Ringinanyar, Kecamatan Ponggok, Kabupaten Blitar, Jawa Timur.

Meski begitu, semua proses hubungan antara dirinya dengan penulis AM yang lain dilakukan secara full remote (daring). Pada beberapa kesempatan yang mendesak, ia adakan pertemuan (meeting) untuk membahas hal-hal tertentu serta evaluasi.

Strategi Pemasaran Jasa

Untuk kamu yang penasaran bagaimana AM bisa mendapatkan klien, bahkan ada yang terus menerus berlangganan. Menurut penutupan owner menunjukkan hasil yang cukup mengejutkan.

Tidak ada strategi khusus dalam promosi. Pasalnya, jasa pembuatan artikel menurutnya masih terbilang jarang. Sehingga persaingan belum sepadat jasa yang lainnya. Pemasaran yang ia lakukan melalui beberapa media sosial dan, tentu saja, website.

Masalah dan Solusi

Pada dasarnya, setiap usaha, apapun itu, selalu terdapat persoalan yang menghambat jalannya progres. Meski begitu harus segera diselesaikan supaya dapat terus jalan. Begitu pula dengan agensi jasa artikel manual ini.

Problem yang paling mendasar menurutnya berkaitan dengan kualitas SDM. Kebanyakan penulis baru datang tanpa membawa bekal skill yang sesuai standar AM, kemudian mereka belajar bersama untuk bisa menulis dengan baik dan benar.

Lantas selang beberapa hari hilang tanpa kabar. Manajemen Personalia menurutnya sangat penting dalam memulai sebuah usaha jasa. Sebab yang dibutuhkan dalam agensi miliknya merupakan skill menulis dan ketelatenan.

Ada juga problem yang mana penulisnya melakukan hal curang. Misalnya menggunakan mesin spinner untuk membuat artikel. Saat itu juga dirinya langsung melakukan QC dengan jauh lebih ketat sebelum artikel sampai ke tangan klien.

Produk

Berbagai macam produk jasa artikel yang ia tawarkan dapat kamu lihat secara langsung di website artikelmanual.com.

Hubungi Jasa Artikel Manual

Kamu bisa menghubungi AM atau langsung ke Romafi untuk beberapa urusan sebagai berikut.

  1. Ingin memesan artikel.
  2. Mau konsultasi terkait konten website yang SEO friendly.
  3. Ingin belajar menulis artikel dengan benar.
  4. Ingin bergabung bersama AM sebagai konten kreator. Atau,
  5. Mau konsultasi dan membuat jasa artikel sendiri.

Hubungi melalui beberapa jalur berikut.

Kamu bisa juga mengirim artikel promosi seperti ini dengan melakukan kerja sama bersama kami. Sekian beberapa penjelasan dan informasi mengenai jasa artikel manual di Blitar yang menggunakan layanan usahain, semoga membantu!

About Admin

2 comments

  1. Desain Rumah

    Kalau mau promosi begini hubungi di mana ya kak??

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *